Tidak Perlu Panik! Kenali 3 Penyebab dan Obat Penyakit Ayam Mati Mendadak

Sukses Ternak

Obat Penyakit Ayam Mati Mendadak

Menjadi peternak ayam yang sukses tentu tidak bisa lepas dari masalah kematian ayam. Obat penyakit ayam mati mendadak dapat dilakukan dengan beberapa cara. Masalah kematian mendadak pada ayam dapat membuat panik peternak ayam pemula.

Sebelum mengetahui apa obat penyakit ayam mati mendadak, sebaiknya memahami apa penyebab dari penyakit mati mendadak pada ayam. Diantaranya adalah:

  • Kurangnya perhatian terhadap perawatan ayam
  • Tertulat penyakit yang berkelanjutan
  • Kurangnya vitamin dan suplemen tambahan

Matinya ayam yang mendadak tanpa sebab tentu membuat heran. Awalnya mati hanya satu ekor dapat menjalar atau menjangkit ayam yang lainnya. Untuk menghambat penularan tersebut maka diperlukan pengetahuan tentang penyebab ayam mati mendadak.

Penyebab Ayam Mati Mendadak

Kadang sebagai peternak ayam yang mendapati ayamnya mati mendadak sulit untuk memahami penyebabnya. Namun, terdapat penyebab umum yang mengakibatkan ayam mati mendadak.

1. Terserang Penyakit Menular

Pada dasarnya yang mengakibatkan ayam mati mendadak adalah penyakit. Khususnya ayam yang mati mendadak dapat disebabkan oleh:

Infeksi jamur, parasit, bakteri, dan virus. Jamur dan parasit biasanya akan muncul gejala, apabila gejala tidak diketahui oleh peternak atau bahkan hingga tidak ada penanganan lebih lanjut maka ayam akan mati mendadak.

Sedangkan kematian mendadak yang disebabkan oleh virus dan bakteri biasanya dapat menular dengan cepat apabila tidak segera dilakukan tindakan. Menularnya bakteri dan virus dapat berdampak kematian ayam massal.

Kebersihan kandang menjadi faktor utama munculnya penyebab yang sudah disebutkan diatas. Hidup ayam dikandang biasanya berdekatan dengan kotoran ayam itu sendiri. Diperlukan tindakan untuk menjada kebersihan kandang dari kotoran karena merupakan sumber penyakit pada ayam dan lingkungan.

Suhu yang tidak mendukung untuk populasi ayam dikandang juga dapat mengakibatkan kematian mendadak. Suhu yang terlalu dingin dan terlalu panas juga dapat mengakibatkan ayam mati mendadak. Untuk obat penyakit ayam mati mendadak pada kasus suhu yang tidak sesuai dapat dilakukan dengan cara pemasangan blower pada kandang ayam.

2. Kondisi Kesahatan Ayam Menurun

Kondisi kesehatan ayam juga dapat mempengaruhi keberlangsungan hidup ayam. Menurunnya kondisi kesehatan dapat menyebabkan ayam mati mendadak. Kondisi menurunnya kesehatan pada ayam dapat diamati pada tubuh ayam. Selain itu menurunya kesehatan ayam dapat merubah perilaku ayam yang kurang baik.

Ayam yang sakit memiliki mata yang selalu ingin tertutup, jengger dan buluber warna kusam. Untuk tekstur kotoran ayam yang sakit akan mengandung lebih banyak air dari pada ayam normal dan terkadang terdapat cacing pada kotoran ayam.

3. Kualitas Pakan yang Buruk

Pakan merupakan sumber utama nutrisi yang dibutuhkan oleh makhluk hidup, ayam salah satunya. Kualitas pakan yang buruk dapat menghambat pertumbuhan ayam bahkan hingga mengalami kematian. Sebagai peternak ayam pasti tidak ingin ayam yang dipelihara tidak mati mendadak.

Maka dari itu perlu memperhatikan kualitas pakan untuk ayam. Pakan yang tidak layak pakai dapat menjadi racun bagi ayam. Sehingga perlu memperhatikan masa kadaluarsa pakan, dan pastikan pakan tidak berjamur. Simpan pakan di tempat yang tidak lembab untuk menghindari tumbuhnya jamur.

Pengendalian Ayam Mati Mendadak

Selain obat penyakit ayam mati mendadak, pengendalian terhadap penyakit ini perlu segera dilakukan tindakan lebih lanjut. Diperlukan tenaga ahli atau dokter hewan yang dapat menganalisa penyebab kematin ayam secara mendadak.

1. Observasi oleh Tenaga Ahli atau Dokter Hewan

Sebagai peternak ayam tentu tidak selalu memahami semua jenis penyakit yang dapat menyerang ayam. Apalagi penyakit ayam yang tidak tampak pada fisik luar ayam. Maka diperlukan dokter hewan untuk mengamati dan menganalisa apa penyebab ayam dapat mati secara mendadak.

Bahkan tidak jarang diperlukan pembedahan terhadap tubuh ayam yang sakit untuk mengetahui lebih detail penyebab ayam mati mendadak. Sehingga dapat memutuskan langkah yang tepat sebagai obat penyakit ayam mati mendadak.

2. Selektif Dalam Memilih Pakan

Pakan yang berkualitas tinggi memberikan pengaruh positif terhadap pertumbuhan dan perkembangan ayam. Dapat menghasilkan daging yang padat dan menghasilkan telur yang berlimbah. Pakan terbaik untuk ayam sangat beragam, mulai dari yang diproduksi di pabrik pakan ternak hingga pakan yang tersedia di sekitar kita seperti jagung dan dedak.

 

Bagikan:

Tags

Leave a Comment